...
HP POPULER MINGGU INI

10 Pencarian Populer di Google Selama 2019

Selular | 11 Des 2019 04:00
ARTIKEL POPULER SAAT INI

10 Pencarian Populer di Google Selama 2019

Google baru saja mengumumkan daftar pencarian paling populer selama setahun. Melalui acara ‘Year in Search 2019’, mesin pencarian raksasa itu mengumumkan sejumlah kategori.

Adapun, terdapat 9 kategori berbeda yang hadir dengan sederet daftar pencarian. Mulai dari Film, Tokoh, Peristiwa Nasional, Apa itu, Bagaimana Cara, Lagu dan 10 trending topic. Sementara tahun ini, Google menambahkan 2 kategori terbaru, yakni Resep dan Kepergian Tokoh.

Senada dengan hal itu, Veronica Utami, selaku Head of Marketing, Google Indonesia, Philipines & SEA NBU, mengungkapkan tahun 2019 banyak yang berharap perubahan terhadap tokoh-tokoh di Indonesia.

“Menandakan sebuah perubahan yg diikuti oleh harapan, ada kenaikan terhadap sosok-sosok yang menaruh harapan terhadap perubahan,” ujarnya, dalam acara di Kawasan SCBD, Jakarta, Rabu (11/12).

10 pencarian populer Google 2019

Lebih lanjut, lagu Cinta Luar Biasa berhasil menduduki kursi nomor satu dalam daftar 10 pencarian populer Google. Lagu milik Andmesh ini menjadi yang paling banyak dicari di Indonesia sepanjang 2019. Selanjutnya, ada peristiwa nasional diposisi kedua, yakni ‘Pilpres 2019’. Ajang pemilihan umum yang belum lama berakhir berhasil bertengger dalam 10 pencarian populer.

Diluar prediksi, posisi ketiga diraih oleh film ‘Dua Garis Biru’ karya Gina S. Noer. Tampaknya banyak yang penasaran dengan film yang mengundang kontroversi tersebut. Tak terduga, diposisi keempat justru banyak yang mencari adalah cara hidup sehat. Adapun kelima ditempati oleh kata ‘Bucin’. Meski tergolong lama, namun kata ‘Bucin’ berhasil menjadi posisi 5 teratas.

Sementara, urutan lainnya yaitu KKN Desa Penari, Telur Gulung, Keluarga Cemara. Uniknya, Menteri Budaya dan Pendidikan Indonesia, Nadiem Makariem berhasil masuk daftar 10 pencarian populer Google dengan menduduki posisi ke-9. Diposisi terakhir bertengger RUU KUHP. Melalui acara ‘Year in Search 2019’, Google juga membagikan sejumlah penghargaan bagi para nominasinya.

Like
Simpan
Bagikan
Rekomendasi
Indonesia's Largest Mobile Phone Directory
Di InPonsel, kamu bisa dengan mudah menemukan hp yang diinginkan dan mendapatkan informasi terkait berdasarkan relevansi produk. Kamu juga dapat memberikan review produk, berlangganan berita sesuai minat dan berinteraksi dengan pengunjung lain.



InPonsel @ 2024, PT InTele Hub Indonesia