...
HP POPULER MINGGU INI

Amazon Umumkan Tablet Fire 7 dan Kids Edition Diperbarui

Selular | 17 Mei 2019 01:00
ARTIKEL POPULER SAAT INI

Amazon Umumkan Tablet Fire 7 dan Kids Edition Diperbarui

Pamor tablet terus menyusut beberapa tahun terakhir, tetapi itu tidak menghentikan Amazon untuk menambah produk baru di jajaran Fire. Hari ini, raksasa e-commerce AS mengumumkan dua tablet Fire 7 yang diperbarui.

Fire 7 anyar hadir dengan kapasitas penyimpanan dua kali lipat mulai dari 16GB dan 32GB. Secara fisik, penampilan Fire 7 tidak berubah tetapi ada tiga warna baru untuk dipilih termasuk Plum Red, Sage Green dan Twilight Blue.

Prosesor menerima peningkatan minor dengan bandwidth memori yang ditambahkan, yakni Quad-core 1,3GHz.

Kamera depan sekarang memiliki resolusi HD, naik dari 480p pada generasi sebelumnya. Sayangnya, Amazon mengurangi ketahanan baterai menjadi 7 jam, atau berkurang 60 menit dari versi sebelumnya.

Kedua tablet sudah mendukung asisten suara Alexa bersama dengan semua layanan Amazon Prime yang standar.

Amazon Fire 7 Kids Edition hadir dengan upgrade yang sama dengan versi standar tetapi juga menambahkan kickstand yang dapat disesuaikan di casing-nya.

Amazon menawarkan garansi dua tahun bebas khawatir yang menjanjikan penggantian tablet jika rusak dengan cara apa pun.

Tablet anak juga dibundel dengan FreeTime Unlimited satu tahun dengan akses ke lebih dari 20.000 aplikasi, game, video, dan konten pendidikan.

Kedua perangkat akan dirilis pada 6 Juni dengan harga mulai dari $50 (setara Rp725.000) untuk versi standar sedangkan Kids Edition akan dijual $100 (sekitar Rp1,45 juta).

Like
Simpan
Bagikan
Rekomendasi
Indonesia's Largest Mobile Phone Directory
Di InPonsel, kamu bisa dengan mudah menemukan hp yang diinginkan dan mendapatkan informasi terkait berdasarkan relevansi produk. Kamu juga dapat memberikan review produk, berlangganan berita sesuai minat dan berinteraksi dengan pengunjung lain.



InPonsel @ 2024, PT InTele Hub Indonesia