...
HP POPULER MINGGU INI

LG Mungkin akan Membunuh Seri G

DroidLime | 26 Jan 2020 18:30
ARTIKEL POPULER SAAT INI

LG Mungkin akan Membunuh Seri G

 

Pada akhir tahun lalu, salah satu publikasi di Korea Selatan menyebutkan bahwa LG akan meluncurkan smartphone 5G terbaru. Ya! Disebut-sebut, smartphone itu adalah LG V60 ThinQ 5G yang secara perdana akan dipamerkan pada ajang MWC 2020 yang akan digelar pada Februari 2020 mendatang.

Karena pada tahun lalu seri LG G8 tidak datang dengan dukungan 5G, spekulasi yang beredar menyebutkan bahwa smartphone 5G yang dikabarkan datang bersama dengan V60 ThinQ 5G bisa jadi adalah seri LG G9. Bahkan, render dari LG G9 telah muncul di awal tahun ini.

Informasi terbaru yang datang dari David Ruddock, salah satu jurnalis Android Police mengungkapkan bahwa perusahaan Korea Selatan itu berencana untuk merombak strategi smartphone-nya. Diperkirakan, LG tidak lagi memproduksi G Series, dan akan ada seri baru yang akan tiba pada akhir tahun ini.

Ya! Menurut Ruddock, smartphone LG seri V yang tiba pada tahun 2021 akan dibundel dengan layar besar 10 inci atau lebih tinggi sehingga dapat digunakan sebagai tablet atau laptop. Tidak terlalu jelas, apakah smartphone in nantinya akan terhubung ke layar yang lebih besar melalui dock atau tanpa kabel.

Bisa saja, perangkat tersebut akan disertai dengan aksesoris keyboard. Selain itu, ia juga menambahkan bahwa mulai tahun ini seri V dari LG akan berkompetisi dengan jajaran seri Galaxy S buatan Samsung. Ya! Seri G mungkin dihapus dalam waktu dekat dan LG selanjutnya akan memiliki seri baru yang akan tiba di akhir tahun ini.

Tidak tertutup kemungkinan, seri baru smartphone LG ini juga untuk bersaing dengan Galaxy Note, iPhone 2020 dan smartphone seri Pixel generasi berikutnya. Juga disebutkan, LG sudah menyiapkan beberapa smartphone layar lipat yang nantinya siap untuk berkompetisi dengan smartphone layar lipat yang diproduksi oleh Samsung.

Sejauh menyangkut beberapa ponsel pintar unggulan LG yang akan segera tiba, render CAD LG G9 mengungkapkan bahwa smartphone ini akan punya layar dengan desain poni tetesan air mata. Selain itu, smartphone ini juga dilengkapi dukungan empat kamera belakang yang disusun secara horizontal.

Tampaknya LG G9 tidak akan membawa dukungan untuk pengenalan telapak tangan dan gerakan tangan yang sebelumnya sudah ada pada seri LG G8. Namun, smartphone ini bakal dilengkapi dengan jack audio 3.5mm yang sudah dioptimalisasi oleh LG.

Sementara, LG V60 ThinQ bakal datang dengan aksesoris Dual Screen yang telah ditingkatkan kemampuannya. Ya! Bisa saja smartphone ini dilengkapi dengan teknologi “free stop hinge yang akan memungkinkan pengguna untuk menghentikan dan menahan layar kedua pada sudut yang diinginkan.

Like
Simpan
Bagikan
Rekomendasi
Indonesia's Largest Mobile Phone Directory
Di InPonsel, kamu bisa dengan mudah menemukan hp yang diinginkan dan mendapatkan informasi terkait berdasarkan relevansi produk. Kamu juga dapat memberikan review produk, berlangganan berita sesuai minat dan berinteraksi dengan pengunjung lain.



InPonsel @ 2024, PT InTele Hub Indonesia