...
HP POPULER MINGGU INI

Belum Setahun, Penjualan Produk Realme Tembus 6 Juta

Selular | 08 Apr 2019 19:00
ARTIKEL POPULER SAAT INI

Belum Setahun, Penjualan Produk Realme Tembus 6 Juta

Belum genap berusia setahun, Realme sudah mencetak prestasi dalam penjualan produk. Realme sendiri didirikan pada 4 Mei 2018 lalu. Hampir semua produk Realme yang dipasarkan secara global, termasuk Indonesia laris manis.

Dilansir GSMArena, kini penjualan seluruh produk Realme mencapai angka 6 juta secara global. Ini dikarenakan tingginya permintaan masyarakat di seluruh dunia akan produk Realme. Sebab semua produk Realme seperti Realme 1, Realme 2, Realme 2 Pro, Realme C1, Realme U1 dan yang terbaru Realme 3 memiliki spesifikasi tinggi dengan harga terjangkau.

Belum lama ini, Realme 3 terjual lebih dari 210.000 unit di situs e-commerce Flipkart secara global. Di Indonesia sendiri, smartphone baru Realme yakni Realme 3 terjual sebanyak 21.000 unit dalam waktu 3 menit secara online di Lazada. Untuk penjualan offline di Indonesia pun cukup baik.

Untuk merayakan pencapaian tersebut, Realme menawarkan diskon untuk sejumlah produk secara global. Realme 2 Pro mendapatkan potongan harga sebesar INR 1.000 atau setara Rp 203 ribu dari harga normal INR 12.990 (Rp 2,6 juta) menjadi INR 11.990 (Rp 2,4 juta). Selain Realme 2 Pro, Realme C1 juga mendapatkan potongan harga menjadi INR 9.999 atau setara Rp 2 juta di Amazon India.

Tak hanya smartphone, aksesoris seperti Realme Buds juga mendapatkan diskon menjadi INR 500 atau senilai Rp 100 ribu. Aksesoris lain seperti Realme Tech Backpack juga ditawarkan dengan harga sangat murah hanya INR 1 atau senilai Rp 203. Sementara harga aslinya dibanderol INR2.399 atau senilai Rp 488 ribu.

Semua penawaran tersebut akan tersedia secara online mulai 9 April hingga 12 April.

Like
Simpan
Bagikan
Rekomendasi
Indonesia's Largest Mobile Phone Directory
Di InPonsel, kamu bisa dengan mudah menemukan hp yang diinginkan dan mendapatkan informasi terkait berdasarkan relevansi produk. Kamu juga dapat memberikan review produk, berlangganan berita sesuai minat dan berinteraksi dengan pengunjung lain.



InPonsel @ 2024, PT InTele Hub Indonesia