...
HP POPULER MINGGU INI

Tutup Celah Kerentanan, Apple Gulirkan Update iOS dan WatchOS

Selular | 27 Agt 2019 19:00
ARTIKEL POPULER SAAT INI

Tutup Celah Kerentanan, Apple Gulirkan Update iOS dan WatchOS

Celah keamanan saat ini menjadi salah satu fokus perhatian perusahaan asal Cupertino, Amerika Serikat Apple.

Untuk itu Apple baru saja merilis dua update software untuk perangkat mobile dan wearables karyanya yakni iOS 12.4.1 dan watchOS 5.3.1.

Dilaporkan MacRumor, update berukuran 101MB untuk iOS dan 55MB untuk WatchOS ini berbekal update stabilitas dan keamanan penting

Lewat update ini Apple meningkatkan stabilitas keamanan perangkat. Update ini direkomendasikan oleh halaman perubahan di situs Apple untuk seluruh pengguna. Dua update ini akan tersedia di iDevice atau Apple Watch secara otomatis.

Sementara WatchOS 5.3.1 juga membawa pembaruan minimalis. Karenanya ukuran pembaruannya hanya 55MB saja, pembaruan yang dibawa juga sebatas pada peningkatan keamanan dan stabilitas perangkat.

Untuk mengupdate OS terbaru Apple Watch, pengguna hanya perlu membuka aplikasi Apple Watch, pilih My Watch, lanjut ke menu General, lalu pilih Software Update.

Setelah informasinya telah keluar, akhiri dengan menekan tombol Download and Install.

Hingga saat ini, Apple masih enggan memberikan komentar resmi terkait permasalahan yang dihadapinya, namun rumor yang beredar menyebut update iOS ini dirilis sebagai menambal ulang kerentanan jailbreaking yang kembali muncul saat update 12.4 dirilis.

Like
Simpan
Bagikan
Rekomendasi
Indonesia's Largest Mobile Phone Directory
Di InPonsel, kamu bisa dengan mudah menemukan hp yang diinginkan dan mendapatkan informasi terkait berdasarkan relevansi produk. Kamu juga dapat memberikan review produk, berlangganan berita sesuai minat dan berinteraksi dengan pengunjung lain.



InPonsel @ 2024, PT InTele Hub Indonesia